Temani PPKM Dengan Resep Donat Rumahan Enak Ala JCo

SEMARANG (Awal.id) – Donat merupakan salah satu makanan yang sangat terkenal di dunia. Donat sendiri awalnya sudah ada di Amerika Serikat, Inggris, hingga Belanda pada tahun 1800-an. Saat itu, donat disebut dengan roti goreng yang identik dengan bentuk bulat yang memiliki lubang di tengahnya.

Untuk menambah citarasa, biasanya donat akan diberi berbagai varian rasa dan topping berupa rasa yang manis yang kuat seperti gula, jeli, maupun selai.

Di Indonesia sendiri, tak sedikit pengusaha kuliner yang berinovasi dengan membuat roti goreng berlubang ini. Mereka meramu sendiri camilan satu ini dan dijual dengan variasi harga yang lumayan mahal. Dan salah satu donat yang terkenal enak di Indonesia adalah JCo.

Baca Juga:  Usung Casual Dining, Rekam Jejak Kitchen & Brew Bakal Hadir di Ungaran

Ternyata resep donat JCo ala rumahan bisa kamu coba sendiri di rumah, lho! Jadi, kegiatan ini juga akan sangat cocok menemanimu pada saat PPKM darurat seperti sekarang ini.

Berikut adalah resep donat JCo rumahan empuk dan anti gagal yang bisa Anda coba di rumah.

Bahan-bahan

  • 300 gram tepung terigu berprotein tinggi
  • 2 sdt ragi instan
  • 2 sdm gula pasir
  • ½ sdt garam
  • 2 sdm susu bubuk
  • ¼ sdt ovalet (opsional)
  • 1 butir telur ayam
  • 100 ml air es
  • 50 gram margarin
  • Topping Donat:
  • Dark chocolate secukupnya
  • Cokelat putih sesuai selera
  • Mentega secukupnya
  • Meses cokelat atau warna-warni
  • Kacang almond
Baca Juga:  Pemprov Jateng Terus Kembangkan PLTS Atap, Murah dan Tak Butuh Lahan Baru

Langkah-langkah

  1. Pertama, campurkan tepung terigu, ragi, garam, gula pasir, dan juga susu bubuk. Selanjutnya masukkan telur dan aduk hingga rata. Tambahkan air es sedikit demi sedikit sembari diuleni hingga adonan menjadi kalis.
  2. Kemudian masukkan margarin sembari terus diuleni. Jika sudah kalis, maka tutup adonan dengan kain basah dan diamkan selama stu jam hingga adonan mengembang sekitar 2x lipat.
  3. Setelah adonan mengembang, kempiskan adonan supaya udaranya keluar. Lalu uleni kembali hingga kalis. Bagi adonan menjadi bulatan dengan ukuran 30 gram dan diamkan selama 15 menit.
  4. Lalu goreng adonan dalam minyak panas dengan menggunakan api kecil. Jika sudah berwarna kecokelatan, angkat dan tiriskan.
  5. Apabila donat sudah agak dingin, hias dengan topping sesuai selera dan donat JCo rumahan siap disajikan bisa untuk camilan anak atau keluarga.
Baca Juga:  Jangan Ketinggalan! Holywings Gelar Program Vaksinasi Gratis Untuk Semua

Itulah resep untuk membuat donat JCo yang bisa Anda coba sendiri di rumah. Selamat mencoba! (is)

Sharing:

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *