Wali Kota Semarang Dukung Pencanangan Desa Kekebalan Komunal

SEMARANG (Awal.id) – Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi mendukung pencanangan ‘Desa Kekebalan Komunal’ yang diinisiasi oleh alumni Akabri 1999. Pencanangan Desa Kekebalan Komunal tersebut dilaksanakan pada saat kegiatan vaksinasi dan bakti sosial di Posko Siaga Candi Hebat, Kelurahan Polaman, Kecamatan Mijen, Rabu (20/10).
Orang nomor satu di Kota Semarang yang akrab disapa Hendi itu menyatakan kegiatan pencanangan Desa Kekebalan Komunal akan sangat berdampak pada percepatan penanganan Covid-19 di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah.
“Apa yang sudah dilakukan oleh alumni Akabri 1999 ini justru memperkuat upaya penanganan Covid-19 di Kota Semarang,” kata Hendi.
Wali Kota Hendi mengingatkan masyarakat Kota Semarang agar tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat, meski level PPKM saat ini menurun menjadi level 1.
“Ada dua hal yang selalu saya sampaikan kepada masyarakat Kota Semarang, boleh melakukan kegiatan, tapi jangan lupa tetap prokes dan yang belum melakukan vaksinasi diharap agar segera lakukan vaksinasi. Ingat, pandemi belum berakhir. Vaksin menjaga kita tetap sehat di masa pandemi.” ujar Hendi.
Hendi berharap peran aktif masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19 harus terus dijaga demi mempertahankan status PPKM Level 1 di Kota Semarang. Penjagaan ketat dilakukan, baik dari sisi penguatan protokol kesehatan, maupun percepatan vaksinasi.
Hendi mengucapkan banyak terima kasih atas peran aktif masyarakat Kota Semarang, tenaga kesehatan, serta TNI dan Polri dalam mendukung penanganan Covid-19 di wilayah Kota Lunpia ini.
Pada program vaksinasi dan pembagian sembako di Kampung Polaman sekaligus pencanangan program Desa Kekebalan Komunal, alumni Akabri 1999 membagikan pembagian paket sembako gratis sebanyak 1.999 kepada masyarakat setempat.
Sedangkan untuk program vaksinasi massal, sebanyak 8.579 dosis vaksin Sinovac telah disuntikan ke warga Polaman untuk meningkatkan kekebalan mereka terhadap kemungkinan masuknya virus Corona. (is)