Azana Style Hotel Bandara Jakarta, Pilihan Ideal bagi Para Traveler

JAKARTA (Awal.id) – Senin, 18 April 2022 Azana Style Hotel Bandara Jakarta resmi dibuka. Hotel yang terletak di Tangerang ini merupakan hotel ke 63 dibawah naungan Azana Hotel & Resort seluruh Indonesia. Azana Hotel & Resort adalah lokal operator hotel di Indonesia yang sudah memiliki unit-unit hotel yang terletak di Jakarta, Lampung, Bengkulu, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Tenggara hingga ke Papua.

Serangkaian acara seremoni pembukaan di Lobby Ground diadakan sebagai penanda beroperasinya Azana Style Hotel Bandara Jakarta. Adapun rangkaian acara yang akan dilakukan adalah pemotongan pita dan tumpeng, buka bersama hingga pemberian santunan kepada anak yatim.

Baca Juga:  #BatalindiARTOTEL Kembali Hadir di Bulan Ramadan

Turut hadir memberikan sambutan pada peresmian tersebut GM Azana Style Hotel Jakarta, Yudhi Meidiyanto, CEO Azana Hotel & Resort, Dr Dicky Sumarsono CHA dan owner. Tamu undangan yang akan turut hadir adalah Walikota Tangerang, Arief R Wismansyah, Danramil, Kapolsek, Kepala Camat, Kepala Kelurahan dan tamu relasi pribadi.

Azana Style Hotel Bandara Jakarta tepat berada di kawasan bisnis Tangerang merupakan hotel bintang 4 dengan fasilitas yang sangat memadai untuk tamu. Tersedia 176 kamar yang terbagi menjadi beberapa tipe kamar terendah adalah Superior Room dan tipe tertingginya adalah Suite Room. Ditunjang dengan adanya 5 meeting room dengan kapasitas 300 orang merupakan salah satu alasan untuk dapat menjadi referensi untuk tempat kegiatan perusahaan dan gathering kegiatan sosial.

Baca Juga:  Gelar Promo 'Sleep Tight, Eat Well' di Bulan November, Artotel Suguhkan Fasilitas Luar Biasa

Restaurant Casablanca dan Bellagio Bar juga siap untuk memanjakan tamu dengan cita rasa dan nuansa yang terkenang. Tak lupa Azana Style Hotel Bandara Jakarta juga menyiapkan fasilitas fitness room untuk tamu selalu sehat dengan berolahraga. Nantinya akan dibuka juga Alaya Spa untuk memberikan relaksasi kepada setiap tamu yang lelah dengan pelayanan yang memuaskan.

CEO Azana Hotel & Resort, Dr Dicky Sumarsono CHA yakin bahwa lokasi Azana Style Hotel Bandara Jakarta yang dekat dengan Bandara Internasional Soekarno Hatta merupakan suatu peluang untuk wisatawan maupun business traveller.

Baca Juga:  Jadi GM Wanita Pertama di Grup Hotel Internasional Bintang 5, Erny: Kuncinya Komitmen!

“Diharapkan, Azana Style Hotel Jakarta bisa dan mampu menjadi salah satu hotel yang dipilih untuk menjadi tempat tinggal para wisatawan, traveler, busines traveler, dan lainnya,” ujar Dicky.

Azana Style Hotel Bandara Jakarta memulai dengan meluncurkan promo Grand Opening dengan harga Rp 590.000 untuk tipe kamar Deluxe. Dan bertepatan dengan Bulan Suci Ramadan, Azana Style Hotel Bandara Jakarta juga menghadirkan promo Berkat Ramadan dengan harga RP 155.000 Nett untuk setiap paxnya. (Cip)

Sharing:

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *