Semarang – Grobogan Sudah Terlayani Trans Jateng, Rute Sementara Sampai Godong

GROBOGAN (Awal.id) – Layanan transportasi umum aglomerasi di Jawa Tengah terus ditambah. Sebagai bukti, Gubernur Jawa Tengah kembali meluncurkan layanan Bus Rapid Transit (BRT) Trans Jateng rute Semarang – Godong Grobogan, Rabu (13/10).
Trans Jateng Semarang – Grobogan menjadi rute aglomerasi keenam yang diluncurkan Ganjar. Sejak 2017 lalu, Ganjar sudah meresmikan rute Trans Jateng lain, di antaranya Semarang – Bawen, Purbalingga – Purworejo, Semarang – Kendal, Borobudur – Kutoarjo dan Solo – Sumberlawang.
Peluncuran Trans Jateng Semarang – Godong Grobogan dilakukan Ganjar di Pendopo Kabupaten Grobogan. Hadir dalam acara itu Bupati Grobogan, Bupati Demak dan jajaran Forkompimda lainnya. Nantinya, rute itu akan dilayani oleh 14 bus dan masing-masing bus melayani 6 perjalanan selama sehari.
“Kita bertahap mendorong agar sistem transportasi berjalan dengan baik. Program ini saya pikirkan sejak awal saya menjabat, gimana caranya membuat angkutan umum yang murah, terjangkau dan baik. Akhirnya dilaksanakanlah peluncuran Trans Jateng ini,” ucapnya.
Prioritas utama Trans Jateng adalah untuk memberi pelayanan pada buruh, pelajar dan veteran. Setelah itu, baru untuk penumpang umum lainnya.
“Kenapa buruh, karena pengeluaran mereka cukup tinggi untuk transportasi. Dengan harga Rp2000, maka ini bisa sangat membantu. Termasuk para pelajar dan veteran agar kita bisa menghormati mereka. Selain itu, ya untuk masyarakat umum, agar mereka terlayani dengan baik dan jalanan tidak penuh,” katanya.
Pengembangan koridor Trans Jateng, lanjut Ganjar, akan terus berkembang. Ke depan, akan dibangun koridor-koridor lain dan rute lain yang memang dibutuhkan.
“Kenapa ini baru sampai Godong, ya nanti kita bertahap. Koridornya bisa berkembang sesuai kondisi di lapangan,” jelasnya. (is)