Hotel Pandanaran Simpanglima Semarang Bebas Covid-19, Semangat Bangkitkan Industri Pariwisata

Area publik Hotel Pandanaran Simpanglima yang menjadi area publik karyawan dan tamu hotel disemprot desinfektan.
Area publik Hotel Pandanaran Simpanglima yang menjadi area publik karyawan dan tamu hotel disemprot desinfektan.

SEMARANG (Awal.id) – Skema new normal yang diterapkan pemerintah dan pemberian vaksin, ternyata mampu memberi semangat baru bagi industri pariwisata untuk bangkit kembali dan mempersiapkan diri.

“Tentu saja, manajemen hotel harus menerapkan protokol kesehatan ketat sesuai imbauan pemerintah daerah,”  kata Executive Assistant Manager Hotel Pandanaran Simpanglima Semarang, Dian Permata, di Semarang, Rabu (10/3/2021).

Menurut Dian Permata, semangat itu pula yang memacu Hotel Pandanaran Simpanglima Semarang untuk bersiap dengan standard–standard yang diterapkan di seluruh area hotel hingga ke dalam kamar.

Setelah pada bulan November tersertifikasi CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environment Sustainability), lanjut Dian, staf & karyawan hotel juga sudah melakukan vaksinasi.

Baca Juga:  Minyak Goreng Langka, Polrestabes Semarang Sidak Sejumlah Swalayan

“Dalam bulan Maret ini,  seluruh staf & karyawan akan tervaksinasi. Hotel Pandanaran Simpanglima Semarang semakin yakin dan optimis terbebas dari Covid-19 dan siap untuk menyambut para tamu, dengan menerapkan secara ketat standart new normal, tanpa mengurangi kenyaman tamu saat berkunjung,” paparnya.

Dia menjelaskan protokol kesehatan yang diterapkan mulai dari saat tamu memasuki hotel, mewajibkan memakai masker, menggunakan handsanitizer, hingga menjaga jarak yang diterapkan di seluruh area publik hotel.

Kamar-kamar pun disasar penyemprotan agar steril dari virus Covid-19.

Kamar-kamar pun disasar penyemprotan agar steril dari virus Covid-19.

Sterilisasi Covid-19

Baca Juga:  Azana Style Hotel Bandara Jakarta, Pilihan Ideal bagi Para Traveler

Dalam penerapan prokes ketat bagi tamu maupun karyawan saat memasuki hotel, kamar dan area publik, lanjut Dian, pihak Hotel Pandanaran Simpanglima Semarang bekerja sama dengan vendor.

“Untuk sterilisasi dilakukan penyemprotan desinfektan di area hotel sebanyak dua kali sehari.  Sterilkan juga dilakuka di setiap sudut kamar, sebelum dan setelah tamu menginap,” paparnya.

Tidak itu saja, lanjut dia, outlet pun wajib menerapkan standar keamanan dengan service secara personal tamu yang datang untuk menghindari terjadinya kerumunan. Tim yang bekerja pun wajib menggunakan masker.

Baca Juga:  Butuh Karyawan, Eksportir Sarang Burung Walet Curhat ke Ganjar

Selain itu, kamar-kamar di Hotel Pandanaran Simpanglima Semarang memiliki jendela yang dapat dibuka. Tidak hanya di kamar, di ruang meeting pun juga terdapat jendela yang dapat dibuka, sehingga para tamu tidak perlu khawatir karena sirkulasi udara akan tetap terjaga dengan baik.

“Di tahun 2021 ini Hotel Pandanaran Simpanglima Semarang semakin yakin dan optimis bahwa para tamu, wisatawan sudah mulai berani berpergian. Kami siap memberikan promo menarik dan juga pastinya pelayanan yang aman & nyaman,” jelas Dian Permata. (*)

Sharing:

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *