Jelang Pelantikan Hendi-Ita, Pedagang Bunga Pasar Kalisari Semarang Panen Rejeki

Seorang pedagang bunga di Pasar Kalisari Semarang merapikan karangan bunga pesanan pelangan.
Seorang pedagang bunga di Pasar Kalisari Semarang merapikan karangan bunga pesanan pelangan.

SEMARANG (Awal.id) – Menjelang pelantikan Wali Kota dan Wakil Wakil Kota Semarang terpilih, Hendrar Prihadi dan Hevearita Gunaryanti Rahayu, sejumlah pedagang bunga di Pasar Kalisari panen rejeki.

Yulianingsih, salah satu pengrajin karangan bunga di kawasan Pasar Kembang Kalisari, Jalan dr Soetomo, Kota Semarang mengaku order karangan bunga karangan berupa ucapan selamat atas pelantikan Hendi-Ita meningkat cukup signifikan.

“Momen pelantikan Wali Kota Semarang menjadi berkah luar biasa bagi saya, mengingat selama pandemi Covid-19 ini pesanan karangan bunga mengalami penurunan tajam,” kata Yulianingsih.

Dia mengakui masa pandemi virus corona, merupakan masa-masa sulit bagi para perajin karangan bunga. Order karangan bunga untuk acara ulang tahun maupun pernikahan yang biasa menjadi ladang perajin, kini merosot drastis.

Baca Juga:  Gubernur Ganjar Ajak Mahasiswa Jadi Relawan Covid-19, Tagar #MahasiswaJateng Trending

“Alhamdulillah untuk karangan bunga menjelang pelantikan pak wali sangat di luar perkiraan kami. Omzetnya luar biasa,” aku Yulianingsih.

Lonjakan pesanan karangan bunga juga dirasakan pengrajin karangan bunga lainnya, Sri Ningsih. Dia menuturkan ikut merasakan kenaikan omzet hingga 4 kali lipat, bahkan tokonya terpaksa menolak pesanan lantaran tidak mampu memenuhi permintaan pelanggan dalam jangka waktu yang pendek.

“Menjelang pelantikan pak wali ini omzet saya naik. Sebelumnya kan seminggu cuma 25 sampai 30 karangan bunga. Tapi sekarang bisa dapat 100 lebih. Semua ramai. Sampai Saya tolak-tolak,” cerita Ibu yang sudah puluhan tahun membuka usaha di Pasar Kembang Kalisari itu.

Baca Juga:  Ita Sebut Kota Semarang Masuk Top 10 dalam Penanganan Inflasi

Kenaikan omzet karangan bunga jelang pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang, menurut perwakilan Paguyuban Pengrajin Karangan Bunga, Cucuk, dirasakan tidak hanya oleh satu dua pengrajin, tetapi merata hingga hampir satu pasar.

“Pedagang bunga ikut merasakan dampak pelantikan Wali Kota ini. Order mereka banyak, dan tidak hanya satu dua, tapi satu pasar merasakan semua,” tuturnya.

Cucuk pun menitipkan ungkapan terima kasihnya untuk Wali kota dan Wakil Wali kota Semarang terpilih, serta berharap keduanya dapat membawa Kota Semarang semakin Hebat.

Baca Juga:  Irene dan Medina Mundur dari Piala Dunia Catur 2021, Selamatkan Peserta dari Covid-19

Disinggung omzet yang didapatkan jelang pelantikan, Cucuk enggan menyebutkan secara detail. Kendati demikian, dia mengaku kenaikan omzet karangan bunga pada pelantikan pasangan yang diusung PDI Perjuangan sangat luar biasa.

“Pokoknya jauh dari biasanya. Ini luar biasa, alhamdulillah,” pungkasnya.

Sesuai rencana, pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota hasil Pilkada serentak tahun 2020 yang semula dilaksanakan pada 17 Februari dipastikan akan digelar Jumat (26/2) besok secara virtual. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah timbulnya kerumunan massa sekaligus menaati protokol kesehatan sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19. (*) 

Sharing:

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *