Jokowi Lantik Menteri Dan Wamen Baru Kabinet Indonesia Maju

JAKARTA (Awal.id) – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik enam menteri barudan lima wakil menteri di Kabinet Indonesia Maju sisa masa jabatan 2019-2024 di Istana Negara, Rabu (23/12) pagi.

Pelantikan diselenggarakan pada pukul 09:30 WIB dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Untuk diketahui, calon wakil menteri yang bakal dilantik adalah Edward Komar Syarif Hiariez sebagai Wakil Menteri Hukum dan HAM, Dante Saksono Harbuwono sebagai Wakil Menteri Menteri Kesehatan.

Baca Juga:  JAM PIDSUS Kejagung Lakukan Sita Aset PT RBT dalam Perkara Komoditas Timah

Kemudian, Harfiq Hasnul Qolbi sebagai Wakil Menteri Pertanian, Letjen TNI Muhammad Herindra sebagai Wakil Menteri Pertahanan, Serta Pahala Nugraha Mansyuri sebagai Wakil Menteri BUMN.

Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono menuturkan meski ada perombakan kabinet yang menyasar enam menteri, tidak secara otomatis mengganti wakil menteri. “Tidak satu paket, tidak harus,” ungkapnya.

Kemudian, selain melantik enam menteri dan enam wakil menteri, Presiden Joko Widodo juga akan melantik Irjen Petrus Reinhard Golose sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional dan Hartono Prawiraatmadja sebagai Kepala Badan Restorasi Gambut dan Mangrove.

Baca Juga:  Bank Jateng Luncurkan Kredit Startup Milenial

Para menteri dan wakil menteri yang dilantik ini berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 133/P Tahun 2020 tentang pengisian dan penggantian beberapa menteri negara Kabinet Indonesia Maju periode tahun 2019-2024 serta Keputusan Presiden Nomor 76/M Tahun 2020 tentang pemberhentian dan pengangkatan wakil menteri negara Kabinet Indonesia Maju periode tahun 2019-2024.

Acara kemudian dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan menteri dan wakil menteri Kabinet Indonesia Maju.(*) IPG

Baca Juga:  Rakornas Forkopimda, Jokowi: Inflasi Jadi Momok Semua Negara

 

 

 

 

Sharing:

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *