Para Unggulan Dominasi Babak Semi Final KBAM 2024 Zona Tengah

SEMARANG (Awall.id) – Kejuaraan Bulutangkis Antar-Media (KBAM) 2024 Zona Tengah yang berlangsung di The Club Graha Padma, Semarang, pada 10-11 Desember 2024, sukses mencuri perhatian. Dengan melibatkan 108 peserta dari berbagai media, kejuaraan ini tak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga ruang untuk mempererat hubungan antarjurnalis.

Kepala Bidang Keolahragaan Disporapar Jateng, Suci Baskoro Wati, menyampaikan apresiasinya saat membuka acara pada Selasa, 10 Desember 2024. Dalam sambutan yang mewakili Kadinas, ia menyoroti popularitas bulutangkis di Jawa Tengah.

“Prestasi bulutangkis di PON Aceh-Sumut dengan lima medali emas menjadi inspirasi besar. Saya harap teman-teman wartawan terus menjaga sportivitas, menjadikan ini sebagai sarana silaturahmi, dan tetap menjaga kebugaran,” ucap Suci.

Baca Juga:  Krisis Jalan Desa Cening, Bupati Kendal Siapkan Dana 1,5 Miliar untuk Perbaikan Mendesak

Hadir dalam pembukaan acara ini antara lain Ketua PWI Jateng Amir Machmud NS, Sekum KONI Jateng Achmad Ris Ediyanto, Sekum PBSI Jateng Iswoyo, serta perwakilan Bhakti Olahraga Djarum Foundation, Bayu Suryanto.

Ketua PWI Jateng, Amir Machmud NS, menegaskan pentingnya KBAM sebagai wadah talent scouting bagi atlet yang nantinya mewakili Jawa Tengah di ajang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas).

“Sejak 2007, KBAM tidak hanya menjadi arena kompetisi, tetapi juga ajang menemukan bakat-bakat baru yang potensial,” ujar Amir.

Baca Juga:  Ganjar Fokus Bangun SDM Unggul dan Ekonomi, Mahfud Gas Berantas Korupsi

Persaingan Ketat di Babak Semi Final

Di lapangan, persaingan berlangsung sengit, terutama di babak perempat final. Kelompok usia di atas 45 tahun menampilkan performa dominan dari pasangan unggulan teratas Franky Yulianto/Ahamd Muhaimin (Prosekutor), yang tanpa kesulitan menaklukkan Narmo Sigit BR (RRI) dengan skor 21-12, 21-18.

Sementara itu, unggulan kedua Aman Ariyanto/Agus Supriyanto (suarabaru.id) juga melaju mulus ke semi final dan akan menghadapi Agus Toto Widiatmoko/Edy Muspriyanto (Suara Merdeka).

Di kategori 35-45 tahun, pasangan unggulan Fentri Susilo Utomo/Hargo Widagdo (TVRI Jateng) mempertegas dominasi mereka dengan kemenangan telak atas Bowo Wiranto/Puji Warsono (RRI Semarang).

Baca Juga:  Rayakan Malam Tahun Baru, Horison Ultima Kertajati Suguhkan Tema 'Throwback 90’s'

Namun, kejutan terjadi di kelompok usia 25-35 tahun. Ahmad Nur Aziz/Sumadi (TVRI) berhasil mengalahkan pasangan unggulan kedua Bangkit Nurullah/Dandi Bahtiar (Tribune) dalam pertandingan dramatis.

Hadiah dan Semangat Kompetisi

Dengan memperebutkan hadiah total puluhan juta rupiah, KBAM 2024 menghadirkan atmosfer kompetisi yang ketat namun tetap mengutamakan semangat persaudaraan.

“KBAM tak hanya tentang menang atau kalah, tetapi juga soal menjaga silaturahmi dan merayakan semangat pers,” ungkap Darjo Soyat, Ketua Panitia Zona Tengah.

KBAM 2024 membuktikan bahwa olahraga, khususnya bulutangkis, dapat menjadi jembatan solidaritas dan inspirasi untuk terus berprestasi.

Sharing:

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *