Siswa-siswi Jurusan TKJ SMKN 3 Jepara Semangat Ikuti ’Market Corner Goes To School GMedia’

JEPARA (Awal.id) – Gmedia bersama Up Radio sukses mengadakan Market Corner Goes To School GMedia yang diikuti 150 peserta dari kelas X-XII jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) SMKN 3 Jepara, Selasa (19/10). Kegiatan Market Corner Goes To School GMedia kali ini mengangkat tema “Menjadi Programer Sukses Masa Kini”.
Kegiatan yang dilaksanakan melalui aplikasi zoom tersebut menghadirkan nasumber Manager Application & Content Service Provider Gmedia, Edy Kristanto dan Praktisi Bisnis Online, Tommy Arno Funz.
“Pemrograman merupakan salah satu keahlian yang banyak dibutuhkan orang di masa teknologi informasi dan komunikasi saat ini. Untuk menjadi programing, seseorang harus memiliki kemauan yang kuat serta konsistensi dalam belajar,” papar Edy saat pemberian materi.
Edy menyampaikan, karena teknologi selalu berkembang, jangan puas dan juga selalu teliti dalam memecahkan masalah. Apabila ada kesalahan sedikit saja, maka dapat merusak seluruh aplikasi.
“Programmer akan terus dibutuhkan, karena dalam suatu usaha pasti akan membutuhkan hal baru, dan sistem baru sehingga provesi ini akan terus dibutuhkan,” jawab Edy saat ditanya peserta, tentang seberapa lama profesi programmer ini akan ada.
Dalam acara yang disiarkan melalui kanal Youtube Up Radio Semarang dan Live on Radio 98.5 FM tersebut, ada juga peserta yang bertanya tentang bagaimana produk yang dijual dapat menarik perhatian pembeli.
Tommy Arno Funz mengatakan, produk yang dijual dapat dijelaskan secara live melalui media sosial dan dapat mempromosikan secara menarik.
“Website dibuat menarik, harus user friendly dan bisa diakses semua kalangan, terutama calon klien, loading cepat, SEO Friendly, semakin bagus peringkat website di hasil pencaharian, semakin baik pula traffic yang akan didapatkan, responsive yang dapat digunakan di berbagai perangkat atau gadget smarthphone dan tablet, serta navigasi, yang mudah diikuti,” imbuh Tommy.
Sementara itu, Ketua jurusan TKJ, Ulil Luqman Prasetya berharap kegiatan ini dapat membuat siswa SMKN 3 Jepara bisa menentukan passion ke di masa depan dan melalui edukasi ini dapat memacu semangat para siswa dalam terjun di dunia programming. (is)