Bantu Turunkan Berat Badan, 9 Pilihan Sarapan Ini Pembakar Lemak Loh

SEMARANG (Awal.id) – Saat Anda tengah mencoba menurunkan berat badan, mengonsumsi sarapan penting dilakukan karena dapat mengatur pola makan sepanjang sisa hari Anda.
Namun, apa yang dikonsumsi saat sarapan tentu tak bisa sembarangan. Sarapan yang sehat harus seimbang antara protein, karbohidrat kompleks, serat, dan lemak sehat untuk memberikan rasa kenyang yang lebih lama serta membuat Anda tetap berenergi. Sarapan yang sehat dapat membantu proses penurunan berat badan Anda.
Lupakan donat atau makanan olahan. Konsumsi beberapa pilihan sarapan pembakar lemak yang membantu menurunkan berat badan berikut, mengutip berbagai sumber.
1. Oatmeal
Oatmeal dapat membantu menurunkan berat badan dengan dua cara. Pertama, oatmeal mengandung serat yang membuat Anda merasa kenyang lebih lama.
Kedua, studi melaporkan bahwa sarapan seperti oatmeal tiga jam sebelum berolahraga dapat membantu membakar lebih banyak lemak. Mengutip Eating Well, karbohidrat ‘slow-release’ seperti oatmeal tidak meningkatkan gula darah. Kadar gula darah yang lebih rendah dapat membantu proses pembakaran lemak.
- Yogurt
Yogurt menjadi salah satu pilihan sarapan untuk menurunkan berat badan. Kandungan protein di dalamnya memberikan keunggulan ekstra untuk proses penurunan berat badan.
Penelitian pada tikus menemukan, pemberian protein whey tambahan berhasil membuat berat badan turun dan lemak tubuh berkurang. Protein whey ditemukan secara alami dalam yogurt dan produk susu lainnya.
- Selai Kacang
Kacang-kacangan juga termasuk salah satu makanan terbaik untuk menurunkan berat badan. Selai kacang mengandung lemak sehat, serat, dan protein yang baik.
Dalam 2 sdm selai kacang hanya mengandung kurang dari 200 kalori, 7 gram protein, dan 2 gram serat.
Coba-lah oleskan 1-2 sdm selai kacang ke roti gandum utuh atau menambahkannya ke dalam sajian oatmeal.
- Telur
Kaya akan protein dan banyak vitamin serta mineral penting, telur jadi pilihan tepat sebagai menu sarapan sehat.
Mengutip Healthline, telur dapat menekan nafsu makan, yang pada akhirnya dapat membantu proses penurunan berat badan.
- Pisang
Tinggi serat namun rendah kalori menjadikan pisang sebagai alternatif yang tepat sebagai menu sarapan mengenyangkan. Satu buah pisang mengandung lebih dari 100 kalori dan 3 gram serat.
Serat dapat membantu memperlambat pengosongan perut yang dapat menekan rasa lapar dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Berbagai penelitian telah menemukan bahwa meningkatkan asupan serat dari buah dan sayur menjadi cara tepat untuk menurunkan berat badan.
Selain itu, pisang juga merupakan sumber pati resisten yang baik. Penelitian menemukan, selain menekan rasa lapar, pati resisten juga membantu mengurangi lemak perut.
- Buah Beri
Berbagai buah beri seperti stroberi, blueberry, blackberry, dan raspberry merupakan makanan padat nutrisi. Mereka rendah kalori dan dikemas oleh nutrisi penting.
Buah beri dikenal kaya akan serat, yang dapat mengurangi rasa lapar.
Tambahkan buah beri ke sajian smoothie, oatmeal, atau yogurt di pagi hari.
- Kopi
Beberapa penelitian menemukan bahwa secangkir kopi di pagi hari dapat membantu menurunkan berat badan. Kandungan kafein di dalamnya dapat meningkatkan metabolisme dan pembakaran lemak.
Namun, Anda perlu menyajikan secangkir kopi dengan menu sarapan sehat lainnya untuk mengisi energi harian. Pastikan untuk tidak memberikan gula atau krimer secara berlebih.
- Teh Hijau
Teh hijau telah ditemukan dapat membantu meningkatkan proses metabolisme dan pembakaran lemak. Sebuah penelitian menemukan, mengonsumsi tiga kapsul ekstrak teh hijau dapat meningkatkan pembakaran lemak hingga 17 persen hanya dalam waktu 30 menit.
Selain itu, ekstrak teh hijau juga ditemukan mempercepat metabolisme dan meningkatkan pembakaran kalori sebesar 4 persen selama 24 jam.
- Biji Chia
Biji chia menjadi suplemen sarapan yang tepat. Biji chia tinggi serat dan mampu menyerap air untuk membentuk gel, yang mengembang di perut demi membantu Anda merasa kenyang lebih lama.
Selain itu, biji chia juga kaya protein yang dapat menekan rasa lapar.
Anda bisa menambahkan biji chia ke dalam sajian teh, smoothie, atau overnight oat agar lebih nikmat. (is)