Pandemi, Produsen Gas untuk Industri Beralih Layani Medis

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, melakukan sidak ke distributor gas PT Surya Gas di Kawasan Industri Candi Kota Semarang
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, melakukan sidak ke distributor gas PT Surya Gas di Kawasan Industri Candi Kota Semarang

SEMARANG (Awal.id) – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo kembali melakukan sidak ke depo-depo gas oksigen di Jateng.  Hari ini Ganjar mengecek distributor gas PT Surya Gas di Kawasan Industri Candi Kota Semarang.

Di tempat itu, Ganjar melihat proses produksi gas berjalan lancar. Suplai gas dari Cikarang juga aman, dengan pengiriman sehari sekali.

“Saya ingin memastikan bagaimana operasionalisasinya.  Alhamdulillah prosesnya lancar. Memang karena permintaan tinggi, kita harus pastikan suplai gasnya berjalan aman,” kata Ganjar.

Baca Juga:  Anna Juzanah: Kemasan Produk yang Menarik Bisa Tingkatkan Kelas UMK Jateng

Biasanya, lanjut dia, kebutuhan distributor gas di Jateng dipasok seminggu tiga kali. Tapi karena pandemi, suplai gas bisa dipasok sehari sekali.

Sementara itu, Direktur PT Surya Gas, Singgih Wiryono mengatakan, awalnya perusahaan miliknya memproduksi gas oksigen untuk keperluan industri. Namun karena pandemi saat ini, pihaknya mengkonversi menjadi oksigen untuk medis.

“Kami dulu memproduksi sebagian besar oksigen untuk industri. Tapi kita melihat bahwa Jateng ini ada pandemi dan permintaan oksigen untuk medis luar biasa, jadi kami secara kemanusiaan tergerak untuk memfokuskan produksi untuk medis,” katanya.

Baca Juga:  Sinergi 4 BUMN, Perbaikan Prasarana dan Sarana KA Sawahlunto - Muaro Kalaban Dimulai

Singgih mengatakan, produksi oksigen di tempatnya terus meningkat di tengah pandemi. Jika biasanya hanya 4000 meter kubik per hari, saat ini permintaan bisa mencapai 7000 meter kubik per hari.

“Dan semua produksi kami alihkan ke oksigen medis. Untuk harga tidak ada kenaikan, per tabung Rp 50.000 untuk kapasitas 6 meter kubik dan Rp 30.000 untuk kapasitas satu meter kubik,” pungkasnya. (is)

Sharing:

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *